Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Review Mobil Suzuki Xl7 Mobil Fungsional Terbaik Di Tahun Ini

Mobil Suzuki Xl7

Menjadi tipe mobil SUV unggulan dari Suzuki Indonesia, membuat Suzuki XL7 berhasil mendapatkan penghargaan sebagai mobil fungsional terbaik dari Carvaganza Editor Award di tahun 2021 ini.

Hal ini tentunya menjadi salah satu kebanggaan tersendiri untuk Suzuki Indonesia karena mereka berhasil memenangkan penghargaan tahunan bergengsi yang diadakan oleh Carvaganza tersebut.

Memang sewajarnya penghargaan ini patut diterima oleh Suzuki Xl7. Hal ini karena spesifikasi dari Suzuki Xl7 yang beredar di Indonesia bisa dibilang begitu menggiurkan dibanding para kompetitor.

Walaupun bermain di segmen mobil SUV, tapi Suzuki Xl7 sudah dibekali dengan segudang spesifikasi yang begitu mumpuni.

Mulai dari performa mesin yang tangguh, fitur yang lengkap dan juga kenyamanan yang ditawarkan oleh Suzuki Xl7 memang bisa diandalkan untuk melintasi berbagai macam medan jalanan. Mulai dari jalanan yang tidak rata hingga jalanan yang mulus beraspal sekalipun.

Keunggulan Suzuki Xl7 Mobil Fungsional Terbaik Di Indonesia Tahun Ini

Suzuki Xl7 merupakan salah satu mobil terbaik dari Suzuki Indonesia tahun ini. Sebagai mobil SUV tentunya membuat Suzuki Xl7 dibekali dengan segudang fitur dan keunggulan yang sangat lengkap. Hal inilah yang menjadikan banyak orang berminat untuk membeli mobil Xl7.

Nah mungkin anda berminat untuk meminang mobil ini, untuk meyakinkan anda saat memilih Suzuki Xl7. Berikut dibawah ini adalah beberapa keunggulan dari Suzuki Xl7 yang mungkin belum anda ketahui sebelumnya.

Dimensi Mobil Yang Luas

Apabila kita melihat mobil ini, dimensi dari Suzuki Xl7 sangat luas. Hal ini karena Xl7 sudah dibekali dengan dimensi panjang mobil mencapai 4.5 meter, dengan ketinggian 1.7 dan lebar mobil 1.7 meter.

Selain memiliki dimensi yang luas, mobil ini juga sudah dibekali dengan penggunaan ground clearance yang dibuat lebih tinggi yakni hampir setara dengan 22 cm.

Penggunaan ground clearance yang tinggi ini tentunya membuat Suzuki Xl7 menjadi salah satu mobil SUV paling nyaman yang bisa melewati berbagai macam kondisi medan jalanan. Semua medan jalan bisa disikat dengan cepat oleh XL7.

Menggunakan Mesin Yang tangguh

Selain memiliki body yang kuat, mobil ini juga sudah dibekali dengan penggunaan mesin yang tangguh.

Dimana mesin yang digunakan untuk Suzuki Xl7 ini menggunakan mesin berkode K15B atau sama seperti yang digunakan pada Suzuki Ertiga dan juga Jimny.

Penggunaan mesin ini membuat Suzuki Xl7 memiliki kapasitas mesin yang mencapai 1.500 cc dengan kemampuan 4 silinder dan tenaga maksimal yang dapat dihasilkan ialah 103 hp untuk torsi 138 Nm.

Suspensi Yang Nyaman Dari Suzuki XL7

Selanjutnya, untuk urusan kenyamanan mobil ini sudah dilengkapi dengan suspensi bagian depan berjenis MacPherson Strut dan juga Torsion Beam di bagian belakang.

Dengan perpaduan antara dua suspensi ini tentunya menjadikan Suzuki Xl7 siap untuk digunakan dalam melintasi berbagai macam medan dan kontur jalanan.

Sedangkan pada sisi pengereman, Suzuki XL7 sudah dibekali dengan penggunaan rem model cakram bagian depan belakang, sehingga bisa menimbulkan rasa nyaman dan aman saat anda berkendara menggunakan Suzuki Xl7. Untuk masalah velg, Suzuki Xl7 sudah menggunakan velg berukuran 16 inch.

Fitur Lengkap Untuk Sekelas Mobil SUV

Terakhir, keunggulan dari Suzuki XL7 bisa anda lihat dari fitur yang lengkap. Mulai dari fitur keselamatan hingga fitur kenyamanan diperhitungkan secara matang oleh Suzuki dan disematkan di mobil Suzuki XL7 ini.

Di bagian depan, mobil sudah terpasang foglamp, lampu LED DRL auto on dan juga kamera mundur yang bisa berguna sebagai kamera parkir.

Untuk rem bagian belakang, juga sudah menggunakan lampu berjenis LED. Untuk kenyamanan berkendara, Suzuki XL7 sudah dilengkapi dengan penggunaan sistem pendingin lengkap dengan pengaturan digital.

Suzuki XL7 juga sudah dilengkapi dengan penggunaan sistem pengereman ABS dan ESP.

Terdapat dual SRS Airbag di bagian depan yang bisa menjamin keamanan pengendara dan pengemudi di bagian depan ketika mobil mengalami benturan.

Nah itulah beberapa keunggulan dari Suzuki XL7 sebagai mobil fungsional terbaik di tahun ini, semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda. 

Post a Comment for "Review Mobil Suzuki Xl7 Mobil Fungsional Terbaik Di Tahun Ini"