Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menambahkan Ads.txt ke Setelan Blogspot

Menambahkan Ads.txt ke setelan blogspot bukanlah hal wajib tapi sepertinya sekarang HARUS dilakukan para blogger yang 'bermain' dengan monetisasi Adsense.

Terlebih, jika akun adsense yang kita miliki sudah menampilkan notifikasi seperti ini. Mau ga mau yo harus mau pasang ads.txt.
Penghasilan Anda berisiko - Satu atau beberapa file ads.txt Anda tidak berisi ID penayang AdSense. Perbaiki masalah ini sekarang juga untuk menghindari dampak yang serius pada pendapatan Anda


Ads.txt (Authorized Digital Sellers), merupakan inisiatif IAB yang membantu memastikan inventaris iklan digital anda hanya dijual melalui penjual resmi (seperti AdSense) yang telah anda identifikasi.
Ini adalah cara mudah bagi penayang Adsense untuk menunjukkan dengan jelas kepada pembeli yang diberi wewenang untuk menjual inventaris mereka. Dengan membuat file ads.txt sendiri memberi publisher adsense kontrol yang lebih besar terhadap siapa yang diizinkan untuk menjual iklan di situs milik kita dan membantu mencegah inventaris palsu ditampilkan kepada pengiklan.

Cara mengaktifkan Ads.txt di Blogspot


1. Masuk ke dashboard Blogger.
2. Pilih Settings > Search preferences > Monetization > Custom Ads.txt.
3. Pilih Yes, untuk mengaktifkan fitur Ads.txt.


Masukkan google.com, pub-0000000000000000, DIRECT, f08c47fec0942fa0 pada kolom yang tersedia. Ganti pub-0000000000000000 dengan ID publisher Adsense milikmu. Jangan lupa klik Save changes.cara mengaktifkan ads.txt blogspot


Terakhir untuk memastikan Ads.txt telah aktif, kunjungi domain.com/ads.txt. Ganti nama domain.com sesuai dengan domain milik kita.

1 comment for "Cara Menambahkan Ads.txt ke Setelan Blogspot"