Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ahjussi rasa Oppa, Inilah Para Aktor Korea Berumur yang Masih Memesona

Drakor banyak diminati kaum hawa di negara ini. Dari segi cerita, drakor memang (sorry to say) jauh lebih bermutu daripada sinetron Indonesia. Ditambah lagi, para pemerannya yang cantik dan ganteng.

Nah dari sekian banyak pemeran drama korea yang kulitnya mulus-mulus itu, ada beberapa yang sebenarnya lebih pantes dipanggil pakdhe karena usianya yang emang ga lagi muda. Tapi karena kemulusan wajah dan kegantengan mereka mengalahkan suami di rumah #keplak, maka orang bilang para pakdhe alias ahjussi ini masih pantas dipanggil kangmas #eh oppa.

Ada siapa saja?

1. Song Seung Heon
Song seun heon

Lelaki tampan ini lahir di Seoul, Korea Selatan pada 5 Oktober 1976. Dan saking awet mudanya, ia bahkan kerap dijuluki ‘tampan layaknya vampir’ karena sejak memulai karir aktingnya di tahun 1996, Song Seung-heon ga tampak menua sedikit pun!

Song Seung-heon populer di mata masyarakat Indonesia sejak membintangi Autumn in My Heart atau Endless Love yang tayang pada tahun 2000. Selain serial Endless Love yang bikin nangis, saya suka banget Song Seung-heon ketika berperan di sebuah drama sageuk bertema time travel yaitu Dr. Jin.

2. Gong Yoo
Gong Yoo

Ahjussi yang satu ini sudah berusia lebih dari 40 tahun tapi tetap memesona dan banyak penggemarnya. Lahir di Busan, Korea Selatan, 10 Juli 1979, Gong Yo yang bernama asli Gong Ji Chul makin memperoleh popularitas setelah berperan dalam drama The 1st Shop of Coffee Prince (2007), Guardian: The Lonely and Great God atau Goblin (2016) dan Train to Busan (2016).

Perannya yang paling berkesan buat saya ya sudah pasti saat menjadi Kim Shin dalam serial Goblin.

3. Lee Dong Wook
Lee Dong Wook

Lee Dong-wook atau kerap dipanggil Wookie oleh para fansnya juga bisa dikategorikan ahjussi yang pantas dipanggil oppa. Dengan tinggi badan sekitar 184cm, Dong-wook juga memiliki paras tampan dan bodi yang ideal. 

Pria kelahiran Seoul 6 November 1981 ini beberapa kali menjalin hubungan dengan artis perempuan seperti Bae Suzy tapi sayang ngga berujung ke pelaminan.

Lee Song-wook cukup aktif membintangi berbagai drama dan film, tapi yang paling penggemar ingat tentunya ketika ia menjadi grim reaper di serial Goblin.

4. Hyun Bin

Hyun Bin

Pria berpostur 185 cm ini bikin para emak tergila-gila setelah sukses membintangi drama romantis Crash Landing On You bersama Seo Ye-Jin. Ditambah lagi tampilannya yang gagah dan maskulin bingit membuat dia pantas disapa Oppa ketimbang ahjussi. Padahal Hyun Bin lahir 25 September 1982 alias hampir mendekati usia 40 beberapa tahun lagi.

Di masa lalu Hyun Bin pernah berpacaran dengan Kang Sora dan Song Hye-Kyo. Kemudian setelah  Crash Landing on You rampung, publik menjodohkannya dengan Seo Ye-Jin karena mereka memang tampak serasi.

5. Lee Joon Gi
Lee Joon Gi

Sepantaran dengan Hyun Bin, Lee Joon Gi juga lahir di tahun yang sama, atau tepatnya di tanggal 17 April 1982. Namun tipikal wajah Joon Gi yang imut-imut bahkan cenderung seperti anak SMA membuat pria ini tetap awet muda.

Bahkan meski sudah di atas 35 tahun, tapi Lee Joon Gi tidak pernah kehilangan semangat ketika syuting drama bergenre apapun. Berbagai tipe peran sudah pernah ia coba, dari yang protagonis hingga antagonis, dan buat saya semuanya memukau.

Nah itulah dia para pakdhe rasa kangmas menurut Duniaqtoy. Kira-kira dari pria-pria di atas, siapa yang paling kamu idolakan? Satu saja atau justru semuanya 😊

4 comments for "Ahjussi rasa Oppa, Inilah Para Aktor Korea Berumur yang Masih Memesona"

  1. Hihii....Aku sampek follow IGnya kang mas Wang So loo... (alias Lee Joon Gi).
    Saking jatuh cintanya sama perannya di Moon Lovers.

    ReplyDelete
  2. Yuni tetap cinta sama Hyun Bin pokoknya mah... Belum tergantikan lagi. Apalagi pas main di Crash Landing on You. Wuih... Hehehe

    ReplyDelete
  3. Mereka juga pernah menjadi Oppa di masanya wkwk, gimana ya kalau mereka disatukan dalam sebuah drama? Kayak dramanya SBS A Gentleman Dignity, Ajussi yang puber kedua dan kelakuannya jadi ABG lagi hahahah

    ReplyDelete
    Replies
    1. huwa daebak idenya, jadi pengen lihat mereka akting di satu layar

      Delete